Isu Israel Panas di Kongres FIFA, Media Vietnam Bicara Olimpiade Paris 2024: Peluang Bagi Timnas Indonesia U-23

Minggu 19 Mei 2024, 17:37 WIB
Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-23 berpeluang Tampil di Olimpiade Paris 2024.(pssi.org)

Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia U-23 berpeluang Tampil di Olimpiade Paris 2024.(pssi.org)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Isu soal Israel rupanya dibahas dalam kongres FIFA yang diselenggarakan di Thailand.

Media Vietnam, Soha vn bicara soal peluang Timnas Indonesia di ajang Olimpiade Paris 2024 saat kongres FIFA berlangsung di Thailand.

Menurut Media Vietnam, Timnas Indonesia U-23 berpeluang untuk bisa tampil diajang Olimpiade Paris 2024.

Hal tersebut bisa terjadi jika FIFA membekukan Israel dalam dunia sepak bola internasional layaknya Rusia beberapa tahun ke belakang.

Terkait dengan hal tersebut, Presiden FIFA, Gianni Invantino menuturkan, persoala Israel adalah isu yang sensitif.

Sehingga menurutnya, perlu dihadirkan tenaga ahli hukum untuk mendalami kasus tersebut.

Oleh karenanya, jika hal itu terjadi, Media Vietnam mengungkapkan soal peluang bagi Timnas Indonesia U-23 untuk tetap bisa tampil di ajang Olimpiade Paris 2024.

"Jika FIFA mengeluarkan sanksi terhadap Federasi Sepak Bola Israel yang mirip dengan penalti dengan Federasi Sepak Bola Rusia, semua level tim Israel akan dilarang menghadiri turnamen internasional. Ini akan membuka peluang bagi tim U-23 Indonesia," tulis Soha vn.

Lebih lanjut, apabila hal tersebut tereaslisasi, maka mimpi skuad Garuda Muda untuk bisa tampil di ajang Olimpiade Paris 2024 akan menjadi kenyataan.

Timnas Indonesia sendiri sebelumnya memiliki peluang untuk bisa tampil di ajang Olimpiade Paris 2024 secara reguler.

Sayangnya, hal tersebut tidak terwujud lantaran skuad Garuda Muda kalah dari Guinea 0-1 di babak play off.

Berita Terkait

Jangan Jemawa Garuda

Selasa 21 Mei 2024, 05:05 WIB
undefined

News Update