JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi memburu penusuk seorang ustaz hingga tewas di daerah Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Jakbar) pada Kamis, 16 Mei 2024 sekitar pukul 04.35 WIB.
Terduga pelaku itu terekam kamera pengawas atau CCTV yang diunggah Instagram @jakartabarat24jam. Dalam unggahan tersebut, terduga penusuk tampak lari tergesa-gesa.
"Dari pesan DM yang masuk melalui sumber korban di tusuk oleh Orang Tak Dikenal (OTK) saat hendak mengambil air wudhu, dari rekaman CCTV rumah warga yang berada di sekitar mushola tampak pelaku melarikan diri dengan berlari," tulis keterangan unggahan tersebut.
Sementara Kapolsek Kebon Jeruk, Kompol Sutrisno mengatakan korban diketahui berinisial MS (71) sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Grha Kedoya.
Namun nyawa pria yang juga berprofesi sebagai pedagang asal Kedoya Utara itu tidak tertolong selama proses penanganan medis di RS Grha Kedoya.
"Usai kejadian korban langsung dibawa kerumah sakit Grha Kedoya dan mendapatkan pertolongan oleh pihak dokter namun setelah 2 jam nyawa korban tidak tertolong," ujar Sutrisno kepada Poskota pada Kamis, 16 Mei 2024.
Sutrisno mengungkapkan, anggotanya bersama Polres Metro Jakbar bergerak memburu terduga pelaku penusukan pemuka agama hingga tewas.
"Sudah ada dua orang saksi yang sudah kita mintai keterangan. Juga melakukan olah TKP serta mencari bukti dan melakukan pengecekan cctv yang ada di lokasi," ujarnya. (Angga)
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.