JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Saldo DANA gartis Rp700.000 bisa Anda dapatkan dari program Kartu Prakerja gelomban 67 setelah mengikuti beberapa tahap ketentuan.
Uang gratis berupa insentif Prakerja tersebut akan segera masuk ke rekening atau dompet elektronik setelah Anda menyelesaikan pelatihan dan mengisi survei.
Namun sebelum Anda tarik saldo DANA gratis Rp700.000 dari pemerintah, pastikan nomor rekening atau e-wallet pribadi sudah terhubung dengan akun Prakerja.
Namun sebelumnya, pastikan juga rekening bank konvensional atau e-wallet Anda masih aktif.
Kemudian, nomor rekening bank atau e-wallet harus atas nama pribadi, sesuai dengan yang terdaftar di Kartu Prakerja. Begitupun dengan NIK harus sesuai seperti yang terdaftar.
Apabila memilih e-wallet, pastikan Anda telah mempunyai akun sesuai dengan mitra Prakerja yakni OVO, LinkAja, GoPay, atau DANA.
Lalu, nomor hp yang teregistrasi di Kartu Prakerja merupakan nomor telepon yang sama terdaftar di akun e-wallet Anda.
Tak hanya itu, akun e-wallet Anda juga harus upgrade, terverifikasi KTP dan swafoto.
Berikut ini cara mengubungkan nomor rekening bank atau akun e-wallet untuk insentif Prakerja.
- Setelah peserta menonton tiga video tentang Kartu Prakerja, klik tanda 'Sambungkan Sekarang' untuk melakukan penyambungan rekening atau ewallet.
- Jika Anda ingin menyambungkan dengan rekening bank konvensional, maka pilih bank yang diinginkan dan klik Sambungkan.