Musim depan, Leverkusen kembali ke pentas ini dengan napas baru setelah musim ini tampil superior dengan tak pernah tersentuh kekalahan di semua ajang.
6. Leeds United
Sebelum klub-klub Inggris mencapai kejayaan dan popularitasnya di di pertengahan 2000 hingga sekarang, Leeds pernah lebih dulu melakukan hal itu.
Diperkuat pemain-pemain seperti Mark Viduka, Harry Keewel, hingga Alan Smith, Leeds pernah menjadi tim kuat baik di Liga Inggris maupun Liga Champions.
Musim 2000/2001 mereka selangkah lagi mencapai final andai tidak kalah dari Valencia. Lebih jauh lagi, dalam sejarahnya mereka pernah mencapai final di Liga Champions 1974/1975.
Nahasnya, kini Leeds sudah benar-benar tidak ternasuk lagi ke dalam jajaran top elit Liga Inggris.
Kebangkrutan pada 2004 menjadi awal hancurnya prestasi Leeds yang kemudian harus lama mendekam di divisi 2 setelah terdegradasi.
7. Villarreal
Tim berjuluk Kapal Kuning tersebut memiliki cukup banyak sejarah manis di Liga Champions kendati belum berhasil sampai di partai final.
Villarreal dua kali sanggup mencapai babak semifinal seperti musim 2021/2022 ini yang di antaranya sukses menundukan tim-tim kuat seperti Juventus dan Bayern Muenchen.
Seblumnya pada 2005/2006 juga lebih dulu merangkai langkah serupa dengan berhasil mengalahkan Inter Milan di perempat final.
***