Hadir Pemain Baru, Apakah Berhasil Memikat Hati Namira? Spoiler Bidadari Surgamu Episode 416 Hari Ini 14 Mei 2024

Selasa 14 Mei 2024, 12:50 WIB
Spoiler Bidadari Surgamu Episode 416 Hari Ini 14 Mei 2024 (Tangkap layar/Instagram @bidadarisurgamusctv)

Spoiler Bidadari Surgamu Episode 416 Hari Ini 14 Mei 2024 (Tangkap layar/Instagram @bidadarisurgamusctv)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Ada yang baru nih, sinetron Bidadari Surgamu hari ini 14 Mei 2024 episode 416 akan mendatangkan pemain baru dengan alur cerita yang ingin memikat hati Namira.

Yuk, simak spoiler Bidadari Surgamu kali ini. Episode yang menguji kekuatan cinta dan sangat mendebarkan ini sudah ditunggu oleh penonton setianya.

Pada spoiler hari ini, pertama menceritakan Sakinah dan Denis yang sedang jalan-jalan sambil bersepeda malam hari di luar rumah. Mereka mampir ke tempat makanan.

Sakinah pun berkata, kalau Banyu anaknya sudah besar dia harus melihat foto kedua orang tuanya ini. Ditambah Denis, iya dia harus tau kalau kedua orang tuanya saling mencintai.

Tak lama kemudian, datanglah Namira yang mengganggu kebahagiaan antara Sakinah dan Denis malam itu. Mereka kaget, kenapa bisa Namira menemuinya disaat lagi makan?

Namira tidak tenang membayangkan Sakinah dan Denis berduaan ngapain saja? Flora pun bertanya kepada Denis, apakah kamu tahu siapa aku?

Lauza datang ke kantor Rangga dan berkata dengan tegas bahwa Lauza sampai kapan pun tidak akan pernah merestui hubungan kalian, apalagi sampai menikah.

Dilanjut dengan pemain baru yang datang dan bekerja di kafe tempat Denis dan Namira bekerja. Pasalnya, dia sudah membantu Namira yang hampir saja menjatuhkan gelas kaca.

Pemain baru tersebut berkata kalau dia pribadi senang kalau harus menjadi suaminya Namira. Dia menanyakan kepada Denis, bagaimana sebenarnya sifat Namira?

Denis pun langsung terdiam, karena dia tidak tahu dan bingung harus memberitahu apa tidak. Kalaupun iya, bingung harus menjelaskan bagaimana dan darimana.

Kira-kira, apakah pemain baru ini berhasil memikat hatinya Namira, dan apakah bisa segera menikahi Namira? Terus saksikan sinetronnya di SCTV setiap hari pukul 17.00 WIB.

Berita Terkait
News Update