PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - DPC PKB Pandeglang mulai menguji para bakal calon (balon) Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang yang mengikuti penjaringan kepala daerah.
Ketua Desk Pilkada DPC PKB Pandeglang, Karsono mengungkapkan, dari jumlah 10 Balon Bupati Pandeglang yang daftar ke Desk Pilkada PKB, hanya 6 Balon yang ikut pemaparan visi misi.
"Akan ada enam orang yang mengikuti pemaparan visi misi yakni, Fitron, Iing, Yoyon, Raden Dewi, Dairul dan Diana Jayabaya,” ungkap Karsoni di Hotel Horison Pandeglang pada Sabtu, 11 Mei 2024.
Karsono menyebut, para Balon Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang diuji oleh akademisi. Kemampuan mereka juga dinilai melalui kuesioner oleh para kader struktur PKB tingkat DPC, PAC, hingga ranting.
Ia mengungkapkan, walau sudah mengembalikan formulir pendaftaran dan sowan kepada Ketum PKB Muhaimin Iskandar, para kandidat yang tak ikut kegiatan dianggap gugur.
"Jadi yang tidak ikut tidak akan ikut tahapan berikutnya. Acara ini terhitung hari ini hingga besok (Minggu)," ujarnya.
Di tempat yang sama, Ketua DPC PKB Pandeglang, Nawawi Nurhadi menambahkan, kegiatan itu supaya para kader PKB mengenal dan bisa menilai Balon Bupati Pandeglang yang pantas diusung PKB.
"Selain mengenal dan menilai. Tentunya ingin membedah visi misi yang ditawarkan oleh para calon Kepala Daerah itu sejauh mana," jelasnya.
Sementara, salah seorang Balon Bupati Pandeglang, Iing Andri Supriadi menyampaikan, ada beberapa program kerja yang akan jadi prioritas saat terpilih kelak.
"Saya bertekad ingin melakukan percepatan pembangunan di Pandeglang, meningkatkan layanan kesehatan dan pendidikan serta sektor pembangunan lainnya," tuturnya.
Selain itu, Iing berjanji akan memaksimalkan Perda Pondok Pesantren (Ponpes) untuk meningkatkan kesejahteraan para guru agama serta pemenuhan fasilitas Ponpes di Pandeglang.
"Perdanya memang saat ini sudah dilaksanakan namun belum maksimal. Untuk itu, saya akan kawal supaya kesejahteraan bagi para guru ngaji dan fasilitas Ponpes terpenuhi maksimal," bebernya. (Samsul)
Dapatkan berita Dana pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.