TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - RF (25) dan DN (23) babak belur dihajar warga saat mencoba mencuri sebuah sepeda motor di Perum Graha Cibadak, Desa Pasir Nangka, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.
Kapolsek Tigaraksa Kompol Agus Ahmad Kurnia mengatakan, kedua pemuda tersebut berasal dari Kabupaten Lampung Timur. Kedua pelaku tersebut kerap mencari target curian dengan berputar-putar di wilayah Kabupaten Tangerang.
"Modus keduanya adalah mencari sasaran (motor) secara mobile. Saat melihat ada motor terparkir dan situasi sepi, mereka langsung mencurinya," katanya, Jumat, 10 Mei 2024.
Agus menjelaskan, keduanya diamuk warga ketika pemilik motor atau korban mengetahui motornya hendak dibawa oleh salah satu pelaku.
"Pelaku melihat sepeda motor itu terparkir di teras. Karena kondisi lagi hujan juga, makanya sepi. Saat salah satu pelaku mencoba mengambil (motor), korban melihat lampu motornya menyala dan langsung mengejar pelaku," jelasnya.
Sontak, teriakan korban membuat warga ramai-ramai mengejar kedua pelaku ini. Alhasil, ketika keduanya berhasil ditangkap, warga yang merasa geram langsung memberikan bogem kepada para pelaku.
"Saat ada laporan tersebut, petugas langsung meluncur ke lokasi dan mengamankan keduanya ke Mapolsek Tigaraksa," ungkapnya.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua pelaku dikenakan Pasal 363 KUHP.
"Ancaman hukuman 7 tahun penjara," pungkasnya. (Veronica Prasetio)
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI