JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Segera simak spoiler sinopsis sinetron Bidadari Surgamu episode 410 hari ini, 9 Mei 2024.
Spoiler Bidadari Surgamu kali ini membuat banyak masyarakat Indonesia merasa sedih dan ikut kehilangan.
Pasalnya, pada sinetron tersebut menyoroti kisah Andrew yang meninggal saat ingin menemui istrinya, Namira.
Episode 410 dipenuhi dengan kisah yang mengharu biru, dan episode yang mendebarkan. Bagaimana ceritanya?
Sebelumnya, Andrew akan menemui Namira karena tidak mau Namira kembali merusak hubungan adiknya, Denis dan Sakinah.
Tapi, Namira telah sadar dan berubah. Dia meminta maaf kepada kedua orang tuanya dan kedua orang tua Andrew.
Namira sadar kalau semua ini adalah kesalahan dari dirinya, dan dia siap dijemput Andrew untuk ikut ke Bandung.
Disaat Andrew pamit kepada tante Manda dan Dini, tante Manda sudah memiliki perasaan yang tidak enak tentang Andrew.
Ternyata, saat diperjalanan, Andrew sempat dikejar oleh truk yang berjalan sangat cepat dari belakang mobilnya.
Kemudian, mobil truk tersebut sengaja menabrak mobil Andrew hingga terlempar jauh terguling-guling.
Alhasil, mobil Andrew hancur dan Andrew mengalami kecelakaan yang parah di bagian mukanya.