Strategi Efektif Melunasi Utang Pinjol dengan Cepat dan Menghindari Penagihan Langsung DC Lapangan

Selasa 07 Mei 2024, 19:00 WIB
Strategi Efektif Melunasi Utang Pinjol dengan Cepat dan Menghindari Penagihan Langsung DC Lapangan (Pinterest)

Strategi Efektif Melunasi Utang Pinjol dengan Cepat dan Menghindari Penagihan Langsung DC Lapangan (Pinterest)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menjadi nasabah galbay pinjol atau gagal bayar pada pinjaman online adalah situasi yang tidak diharapkan oleh para pelanggan. Namun, bagaimana sebenarnya cara menghadapinya? Simak informasi selengkapnya dalam artikel POSKOTA kali ini.

Pinjaman online, atau yang dikenal dengan sebutan pinjol, telah menjadi hal umum di kalangan masyarakat. Bagi Anda yang tengah menghadapi masalah hutang dan bingung dengan cara untuk melunasinya, berikut beberapa solusi yang bisa dipertimbangkan.

Baru-baru ini, aplikasi pinjaman online telah menjadi cara alternatif paling populer bagi masyarakat untuk mendapatkan dana secara cepat. Umumnya, orang menggunakan layanan pinjol saat mereka merasa terdesak oleh kebutuhan finansial.

Meskipun begitu, penggunaan pinjol dapat menyebabkan nasabah mengalami gagal bayar atau dikenal sebagai galbay. Keadaan yang tidak menguntungkan ini terjadi ketika nasabah tidak mampu membayar kewajiban pinjamannya.

Sebagaimana yang diketahui, beberapa perusahaan pinjol menyediakan layanan penagihan langsung di lapangan yang bertugas untuk menagih pembayaran yang tertunda dari nasabah yang mengalami kesulitan dalam melunasi hutang mereka.

Deptcollector atau DC lapangan dari perusahaan pinjol sering dikenal karena pendekatan intimidatif mereka, yang dapat membuat nasabah merasa takut dan tertekan saat proses penagihan.

Karena itu, banyak nasabah yang berupaya untuk menghindari agar tidak didatangi oleh penagih langsung di lapangan, baik di rumah maupun di tempat kerja.

Meskipun begitu, nasabah juga berusaha mencari solusi untuk melunasi tunggakan pinjol yang gagal bayar sebelum mereka didatangi oleh penagih langsung di lapangan.

Bagi nasabah yang bingung tentang bagaimana cara melunasi utang pinjol dengan bijak, mari kita coba ikuti tiga trik mudah yang telah tim POSKOTA rangkum berikut ini.

1. Cek Batas Hutang

Pastikan Anda menghitung jumlah total utang dengan menambahkan semua jumlah yang masih belum terbayar, kemudian bagi jumlah itu dengan total nilai aset yang Anda miliki.

2. Lunasi Hutang dengan Dana Darurat 

Daripada dikejar-kejar oleh pinjol untuk melunasi hutang dengan cepat, Anda bisa mempertimbangkan opsi lain, yaitu menggunakan dana darurat yang Anda miliki untuk membayar tagihan.

Berita Terkait

News Update