JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ada tahapan penting bagi peserta yang berhasil lolos dalam proses pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 yang baru saja ditutup Senin 6 Mei 2024 pukul 23.59 WIB kemarin.
Tahap ini merupakan penentu bagi peserta untuk mendapat insentif prakerja.
Sebab, para peserta yang berhasil dinyatakan lolos, wajib mengikuti pelatihan jika ingin mendapat insentif prakerja sebesar Rp700 ribu, dengan perincian insentif sebesar Rp600 ribu dan Rp100 ribu untuk mengisi survei sebanyak dua kali dengan besaran Rp50 ribu dari pemerintah.
Insentif ini bahkan bisa diklaim menjadi saldo DANA. Tahapan penting yang dimaksud adalah pelatihan yang wajib diikuti peserta.
Tanpa pelatihan, insentif prakerja tidak akan dicairkan oleh pemerintah. Bahkan sebenarnya, pemerintah telah memberikan uang gratis sebesar Rp3,5 juta berupa saldo di dashboard setiap akun peserta.
Namun bedanya, uang gratis ini tidak bisa diuangkan melainkan hanya untuk digunakan membeli pelatihan yang tersedia di beberapa platform penyedia.
Jika peserta tidak mengikuti pelatihan, bukan hanya insentif prakerja yang gagal kamu klaim, tapi uang untuk biaya pelatihan akan hangus.
Nah di bawah ini akan dijelaskan alur dari tahapan penting jika kamu dinyatakan lolos sebagai peserta Kartu Prakerja Gelombang 67.
Pencarian Pelatihan
Usai dinyatakan lolos seleksi, kamu dapat memanfaatkan fitur "cari pelatihan" yang tersedia di dashboard Kartu Prakerja. Pilih pelatihan sesuai kebutuhan, minat serta bakat mu.
Pembelian Pelatihan
Setelah menemukan pelatihan yang diinginkan, kamu sebagai peserta dapat membelinya melalui platform digital menggunakan nomor Kartu Prakerja yang tertera di dashboard sebagai alat pembayaran.
Namun, pembelian pelatihan harus dilakukan dalam waktu maksimal 15 hari sejak status peserta diterima.