BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Seorang pemuda berinisial IF (20) alami luka tembak pada bagian dada kanan setelah diduga terlibat tawuran di wilayah Empang-Ciapus, Kabupaten Bogor.
Kejadian ini bermula saat Polsek Ciawi mendapat laporan informasi dari Rumah Sakit Unit Darurat (RSUD) Ciawi terkait adanya seorang pemuda yang dibawa ke RS oleh rekan-rekannya sekira pukul 08.00 WIB.
Mendapatkan laporan tersebut, pihak kepolisian pun langsung melakukan pengecekan terhadap IF.
"Berdasarkan laporan masyarakat, kejadian ini terjadi di Empang-Ciapus, namun waktu kejadian belum diketahui secara pasti," kata Kapolsek Ciawi Kompol Agus Hidayat, Selasa 7 Mei 2024.
Saat ini, kata Agus, IF telah dirujuk ke RSPG Cisarua Kabupaten Bogor karena mengalami luka pada dada sebelah kanan.
"RSUD Ciawi belum melakukan tindakan operasi karena kronologi kejadian tidak jelas," terangnya.
Dalam penanganan kasus ini, Polsek Ciawi telah melakukan cek tempat kejadian perkara dan meminta keterangan saksi-saksi.
"(Pihak kepolisian akan) Melakukan investigasi penyelidikan dan pendalaman serta pencarian para pelaku aksi tawuran tersebut," singkatnya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Teguh Kumara membenarkan bahwa IF mengalami luka tembak pada dada sebelah kanannya.
"Info awalnya senapan paintball," pungkasnya.
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait pemuda yang diduga menjadi korban tawuran ini. (Panca Aji)