TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang menyebut jumlah calon jemaah haji yang diberangkatkan pada 2024 mengalami peningkatan sekitar 15 persen.
Kasie Urusan Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Tangerang, Ahmad Jubaedi mengatakan, calon jemaah haji sebanyak 1.986 jiwa pada 2023, kemudian menjadi 2.494 jiwa pada 2024.
"Tahun ini naik 15 persen lantaran ada calon jamaah haji yang harusnya berangkat periode 2019-2020 baru diberangkatkan tahun ini karena saat itu sedang pandemi Covid-19," kata Ahmad pada Senin, 6 Mei 2024.
Ahmad menyebutkan, 20 persen dari 2.494 jemaah haji yang berangkat tahun ini, merupakan lansia di atas 60 tahun.
"Tahun ini tagline-nya masih ramah lansia, jadi lansia masih jadi prioritas kami," ujarnya.
Oleh karena itu pihaknya akan memaksimalkan layanan dan memberikan prioritas kepada 20 persen jemaah haji yang masuk kategori lansia tersebut.
"Calon jemaah haji asal Kabupaten Tangerang akan masuk pemberangkatan dalam Embarkasi Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Sementara kepulangan masuk dalam Debarkasi Asrama Haji Tangerang," ujarnya. (Veronica)
Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.