250 Pekerja Terima Bantuan Sembako dari Pemkot Jakpus dan BPJS Ketenagakerjaan saat May Day

Jumat 03 Mei 2024, 09:39 WIB
Foto: BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Jakarta Pusat menyalurkan 250 Pekerja Bantuan Sembako saat May Day. (Dok. BPJS Ketenagakerjaan Kebon Sirih)

Foto: BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Jakarta Pusat menyalurkan 250 Pekerja Bantuan Sembako saat May Day. (Dok. BPJS Ketenagakerjaan Kebon Sirih)

JAKARTA, POSKOTA. CO. ID - Pemerintah Kota Jakarta Pusat melalui Sudin Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi,  memberikan paket sembako kepada 250 pekerja diwilayahnya.

Kegiatan pemberian paket sembako itu secara simbolis dilaksanakan di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Rabu 1 Mei 2024 kemarin, bersama BPJS Ketenagakerjaan.

"Kami dari BPJS Ketenagakerjaan wilayah Jakarta Pusat, yang terdiri dari; BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Kebon Sirih, Kantor Cabang Salemba dan Kantor Cabang Gambir, berpartisipasi  memberikan paket sembako kepada perwakilan Serikat Pekerja di wilayah Jakarta Pusat,  dalam rangkaian kegiatan memperingati hari buruh sedunia," kata Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Jakarta Kebon Sirih, Indra Iswanto dilokasi acara kemarin.

Indra menjelaskan, 250 paket sembako, terdiri dari  beras, gula pasir, dan  minyak goreng di dalam satu paket sembako. Nanti akan diteruskan kepada anggotanya khusus yang ada di wilayah Jakarta Pusat.

"Kegiatan hari ini diadakan serentak di 5 wilayah DKI Jakarta. Kami menghandle di wilayah Jakarta Pusat," katanya.

Selain pemberian paket sembako, lanjut, Indra, pada kesempatan ini juga secara simbolis diberikan santunan kepada dua orang ahli waris. Ahli waris menerima santunan karena peserta mengalami kecelakan kerja dan meninggal dunia.

"Jumlahnya yang pertama merupakan  jaminan kecelakaan kerja sebanyak Rp315.414.720,- terdiri dari santunan jaminan kecelakaan kerja (JKK), jaminan hari tua (JHT), dan jaminan berkalanya yang diberikan setiap bulan sebesar Rp393.500,-. Sementara, yang kedua diberikan santunan sebesar Rp52.615.630,- terdiri dari santunan jaminan kematian (JKM), jaminan hari tua (JHT) dan santunan jaminan pensiun," katanya.

BPJS Ketenagakerjaan wilayah Jakarta Pusat, pada kesempatan itu mengucapkan  selamat hari Buruh Sedunia atau May Day tahun 2024.

"Semoga buruh atau pekerja Indonesia semakin sejahtera dan semakin terampil ke depannya. Sehingga bisa meningkatkan ekonomi keluarga maupun perusahaan dan juga bangsa secara keseluruhan," ujarnya. (Ril)

Berita Terkait

News Update