Irak vs Indonesia: Selalu Bertemu di 4 Ajang Berbeda, Mampukah Garuda Muda Balaskan Dendam di Piala Asia U-23 2024?

Kamis 02 Mei 2024, 16:45 WIB
Timnas Indonesia kala bertemu Irak di ajang Piala Asia 2023 (X/Fandom_ID)

Timnas Indonesia kala bertemu Irak di ajang Piala Asia 2023 (X/Fandom_ID)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Irak untuk memperebutkan juara 3 Piala Asia U-23 2024.

Selain memperebutkan juara 3, Irak dan Indonesia akan bersaing memperebutkan tiket otomatis lolos ke ajang Olimpiade Paris 2024.

Kedua tim terpaksa bertemu di laga ini karena sama-sama menderita kekalahan pada laga semifinal Piala Asia U-23 kemarin.

Menariknya, ini bukan kali pertama Indonesia berjuang melawan tim berjuluk Singa Mesopotamia tersebut.

Sebelum di pertandingan perebutan juara 3 Piala Asia U-23, Indonesia pernah berhadapan dengan Irak di beberapa kategori kelompok umur.

Pada Piala Asia U-20 tahun 2023 lalu, Garuda Muda juga bertemu Irak di babak fase grup dan menyerah dengan skor 0-2.

Masih di tahun yang sama pada ajang babak kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, giliran timnas senior yang mendapat tantangan Irak.

Sayangnya kala itu, Marc Klok dan kawan-kawan disiksa 1-5 kala bertandang ke Irak.

Sementara yang paling baru di tahun ini, timnas senior lagi-lagi bertemu Irak di ajang Piala Asia 2023.

Pada partai pembuka fase grup saat itu, timnas Indonesia menyerah 1-3 meski sempat unggul terlebih dulu lewat gol Marselino Ferdinan.

Kini, mampukah Garuda Muda membalaskan dendam atas 3 kekalahan yang diderita timnas U-20 dan tim senior dari Irak?

Berita Terkait

News Update