JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Yuk, semangat para calon Kartu Prakerja Gelombang 67 sebentar lagi akan dibuka. Terus pantau dan daftarkan diri kamu pada kesempatan ini.
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 diperkirakan akan dibuka pada tanggal 3 Mei 2024. Kesempatan ini terbuka untuk kamu yang ingin meningkatkan keterampilan dan mendapatkan bantuan biaya pelatihan.
Kartu Prakerja adalah program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi angkatan kerja Indonesia.
Program ini menyediakan berbagai pelatihan vokasi dan soft skill yang bisa diikuti secara online maupun offline.
Selain itu, peserta Kartu Prakerja juga akan mendapatkan insentif dengan total Rp4,2 juta, termasuk saldo pelatihan gratis senilai Rp700 ribu.
Pastikan kamu memenuhi persyaratan dengan berikut, seperti lengkapi persyaratan dengan benar.
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Berusia 18 tahun ke atas
3. Tidak sedang sekolah atau kuliah
4. Tidak sedang mengikuti pelatihan Kartu Prakerja sebelumnya
5. Bukan penerima bantuan sosial lainnya (misalnya: PKH, BPNT, BLT BBM)
Buat akun Prakerja di https://dashboard.prakerja.go.id/daftar dan isi data diri. Pastikan data diri yang kamu masukkan lengkap dan akurat dengan email dan password yang aktif.
Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar, siapkan dirimu untuk mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar yang akan diadakan secara online. Tes ini bertujuan untuk mengukur kesiapan kamu dalam mengikuti program Prakerja.
Kamu bisa pilih pelatihan yang sesuai minat dan kebutuhan. Setelah lolos seleksi, kamu dapat memiliki berbagai pelatihan yang tersedia di platform Prakerja.
Pilihlah pelatihan yang sesuai dengan minat dan kebutuhan kamu untuk meningkatkan peluang kerja di masa depan.