Bamus Betawi Sebut 3 Nama Calon Gubernur Jakarta, Kerucutkan 1 Pilihan

Rabu 01 Mei 2024, 20:14 WIB
Ketua Badan Musyawarah Suku (Bamus) Betawi 1982, Zainuddin sebut tiga nama calon Gubernur Jakarta yang kemungkinan didukung. (Poskota/Pandi)

Ketua Badan Musyawarah Suku (Bamus) Betawi 1982, Zainuddin sebut tiga nama calon Gubernur Jakarta yang kemungkinan didukung. (Poskota/Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Badan Musyawarah Suku (Bamus) Betawi meminta kepada calon kepala daerah terpilih untuk berkomitmen memajukan budaya Betawi.

Hal itu disampaikan ketua Bamus 1982, Zainuddin saat ditanya kriteria calon kepala daerah yang nantinya terpilih dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024.

"Satu, dia punya komitmen yang kuat buat pemajuan budaya Betawi," katanya kepada wartawan, Rabu, 1 Mei 2024.

Saat ditanya siapa calon gubernur yang pas untuk memenuhi kriteria itu, pria yang akrab disapa Haji Oding ini menyebut beberapa nama dari partai politik (parpol).

Ketiganya yakni Ketua PKB Jakarta, Hasbiallah Ilyas, Ketua Golkar Jakarta, Ahmed Zaki Iskandar, dan politikus PKS, Mardani Ali Sera.

Haji Oding menyebut ketiga nama itu telah memiliki hubungan baik dengan Bamus Betawi.

Dalam waktu dekat, Bamus Betawi akan menggelar rapat pimpinan untuk memutuskan nama yang akan didukung secara resmi oleh organisasi untuk maju di Pilkada Jakarta.

"Kita akan segera rapat pimpinan, kita kan punya organisasi 97. Nanti ketua-ketua umum organisasi akan kita kumpulkan rapat pimpinan sama ketua-ketua adat," tutur Oding.

"Kemudian juga sama sesepuh-sesepuh, kita akan tentukan, kemungkinan sebelum bulan Juni ini," tambahnya. (Pandi)

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG DI SINI

Berita Terkait

News Update