Statistik Gacor Lawan Korea Selatan di Piala Asia U-23: Bukti Level Indonesia Bukan Lagi Piala AFF!

Jumat 26 Apr 2024, 04:44 WIB
Timnas Indonesia tampil dominan saat menghadapi Korea Selatan di babak 8 besar Piala Asia U-23 (Foto: instagram/afc)

Timnas Indonesia tampil dominan saat menghadapi Korea Selatan di babak 8 besar Piala Asia U-23 (Foto: instagram/afc)

Sementara Korea Selatan cuma mampu melepas 8 percobaan dengan 2 mengarah sasaran yang berujung gol.

Kendati masih banyak peluang yang tersia-siakan, pada laga ini, Garuda Muda layak diacungi jempol karena mampu tampik dominan melawan tim sekelas Korea Selatan.

Statistik ini seakan menegaskan bahwa Timnas Indonesia di era Shin Tae-yong benar-benar mengalami kenaikan level.

Setelah timnas senior dibawanya melaju ke babak 16 besar Piala Asia, yang juga pertama kali dalam sejarah, sekarang giliran Garuda Muda yang mengepakkan sayap prestasi di ajang yang sama.

Skuad timnas U-23 yang mayoritas sama dengan tim senior di Piala Asia beberapa waktu lalu, menjadi sinyal bagus buat Indonesia.

Dengan lolosnya Indonesia ke babak semifinal, asa melimpah dari benak para suporter timnas yang barangkali tak pernah menyaksikan tim kebanggannya tampil seperti ini.

Jika biasanya kita melihat perjuangan timnas sebatas di level Piala AFF, kini kita bisa membumbung asa lebih tinggi hingga ke tingkat Piala Asia.(*)

Berita Terkait

News Update