JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Tanpa Karena yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini.
Sinopsis Cinta Tanpa Karena dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya.
Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Tanpa Karena 26 April 2024.
Sinopsis Cinta Tanpa Karena episode 26 April 2024 kemungkinan akan menyoroti Nuna yang sudah melahirkan namun, bayinya dinyatakan meninggal dunia.
Pada episode malam ini, penonton akan melihat bagaimana alur cerita Cinta Tanpa Karena yang dipercepat.
Seperti yang diketahui sebelumnya, cerita masih menampilkan Anggun yang keguguran setelah gagal mencelakai Nuna.
Anggun juga berhasil menghasut Ghani dengan menyalahkan Nuna sebagai penyebab dirinya jatuh terpleset hingga keguguran.
Ghani yang sedih sekaligus kecewa karena bayinya meninggal pun akhirnya menuruti rencana Anggun untuk membalas dendam.
Keduanya sepakat menyembunyikan kondisi keguguran Anggun dari semua orang.
Jadi semua orang yang ada di rumah Wibowo hanya mengetahui bahwa Anggun masih hamil hingga berhasil melahirkan nanti.
Alur cerita kemudian dipercepat hingga Nuna yang kini sudah memasuki waktu melahirkan.