Ditinggal Makan Malam Pemiliknya, Fortuner Dibobol Maling Modus Pecah Kaca di Bekasi

Rabu 24 Apr 2024, 09:31 WIB
Kerusakan mobil Toyota Fortuner setelah dibobol maling dengan modus pecah kaca di Jalan Raya Kemang Pratama, Bekasi Selatan. (Dok : Warga Bekasi Selatan)

Kerusakan mobil Toyota Fortuner setelah dibobol maling dengan modus pecah kaca di Jalan Raya Kemang Pratama, Bekasi Selatan. (Dok : Warga Bekasi Selatan)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Pengendara mobil jadi sasaran maling dengan modus pecah kaca saat memarkirkan kendaraannya di kawasan Jalan Raya Kemang Pratama, Bekasi Selatan, Kota Bekasi,  Senin, 22 April 2024 lalu.

Kejadian ini menimpa korban yaitu Neneng (52). Ketika itu Neneng memarkiran mobil Toyota Fortuner dan keluar mencari santap makan malam.

"Saya parkir di luar, emang karena makan di situ (warung soto) parkir di luar. Saya cuma bawa card holder isinya ATM, KTP sama SIM terus ponsel dan kacamata," ucap Neneng, Rabu, 24 April 2024.

Sedangkan barang lainnya seperti Ipad, tas hingga dompet berisi kartu kredit dan identitas lainnya ia tinggal di dalam mobil. 

Setidaknya korban meninggalkan mobilnya selama hampir satu jam, sejak kedatangannya pukul 18.50 WIB.

Setalah itu korban kembali menuju arah mobilnya, sesampainya di parkiran dan masuk ke dalam, korban baru tersadar jika ada serpihan kaca.

"Tas saya udah tidak ada disitu, yang hilang Ipad 11 pro max 11 inci, dompet berisi kartu kredit dari tiga bank, terus ada buku tabungan, beberapa perhiasan dikit," keluh Neneng.

Tidak hanya itu korban, rupanya sang pelaku juga telah menarik uang jutaan rupiah dari kartu kredit. Setidaknya kerugian ditaksir mencapi Rp30 juta.

"Total kartu kredit yang dipake aja sekitar Rp8 juta sekian, terus ada uang cash Rp200 ribu, perhiasan kalung dan cincin, ipad, kerugiannya dengan kaca mungkin bisa Rp30 juta," ungkapnya.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus mengatakan sudah mendatangi TKP.

"Kita sudah olah TKP, kemudian anggota sedang melakukan penyelidikan untuk ungkap pelakunya. Mohon doanya," ucap AKBP Firdaus. (Ihsan Fahmi).

Berita Terkait
News Update