Debitur Wajib Tahu! Biaya Tersembunyi Pinjol Ini Bikin Galbay Hingga Teror DC Lapangan

Senin 22 Apr 2024, 11:26 WIB
Biaya tersembunyi yang perlu diperhatikan dalam pinjaman online agar Anda tidak terjerat galbay pinjol dan teror DC lapangan. (Freepik)

Biaya tersembunyi yang perlu diperhatikan dalam pinjaman online agar Anda tidak terjerat galbay pinjol dan teror DC lapangan. (Freepik)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Debitur yang menggunakan layanan pinjaman online (pinjol) perlu waspada terhadap biaya tersembunyi hingga mengakibatkan gagal bayar (galbay) dan juga teror debt collector (DC) lapangan.

Pinjol yang tidak transparan dengan biaya-biaya tersembunyi tersebut dapat menjadi masalah serius bagi para debitur ketika hendak meminjam uang secara online.

Debitur sering kali hanya menyadari biaya-biaya ini setelah pinjaman disetujui, sehingga mereka terkejut dengan jumlah total yang harus mereka bayarkan.

Selain itu, praktik penagihan agresif oleh DC lapangan juga merupakan masalah serius yang harus diwaspadai oleh debitur ketika ada biaya tersembunyi hingga mengakibatkan galbay. 

DC lapangan sering menggunakan taktik intimidasi, ancaman, atau bahkan penyerangan verbal untuk menagih pembayaran kepada debitur. 

Maka dari itu, perhatikan dengan seksama bagian biaya-biaya terkait dan pastikan untuk memahami semua informasi yang disampaikan.

Adapun beberapa biaya tersembunyi yang perlu diperhatikan dalam pinjaman online agar Anda tidak terjerat galbay pinjol dan teror DC lapangan yang mengintimidasi.

1. Biaya Administrasi

Beberapa pinjol menerapkan biaya administrasi sebagai bagian dari proses pengajuan pinjaman. Biaya ini bisa cukup besar dan dapat langsung dikurangkan dari jumlah pinjaman yang diterima oleh debitur.

2. Biaya Penanganan

Biaya penanganan adalah biaya tambahan yang dapat dikenakan oleh pinjol untuk menutupi proses pengolahan dan pencairan pinjaman. Debitur harus memperhatikan besaran biaya ini karena dapat mempengaruhi jumlah total yang harus dibayarkan.

Berita Terkait
News Update