Ingin Ikut Kartu Prakerja dan Dapat Saldo DANA Rp4,2 juta? Intip Caranya di Sini

Minggu 21 Apr 2024, 22:47 WIB
Ingin ikut Kartu Prakerja dan dapat saldo DANA Rp4,2 juta? Intip caranya di sini. (dok. Pribadi/Audie Salsabila Hariyadi)

Ingin ikut Kartu Prakerja dan dapat saldo DANA Rp4,2 juta? Intip caranya di sini. (dok. Pribadi/Audie Salsabila Hariyadi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ingin ikut Kartu Prakerja  dan dapat saldo DANA Rp4,2 juta? Intip caranya di sini. 

Untuk bisa mengaitkan akun Kartu Prakerja ke akun DANA  milikmu agar langsung cair. 

Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi kerja dan kewirausahaan yang ditujukan untuk para pencari kerja, pegawai yang terkena PHK, pekerja yang membutuhkan kompetensi lebih, atau pelaku usaha mikro. 

Banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan jika mengikuti program ini yang tentunya harus masuk kriteria yang disebutkan tadi. 

Manfaat tersebut adalah menambah skill bekal modal kerja atau usaha, pelatihan yang gratis, dan yang paling penting dapat insentif. 

Insentif Rp4.2 juta yang akan kamu terima ini akan diproses selama 3 sampai 5 hari kerja bank sejak tanggal estimasi pencairan dan langsung dikirim ke DANA . 

Tunggu apa lagi? Segera daftar Kartu Prakerja gelombang 66 yang akan ditutup pada Senin, 22 April 2024 pukul 23.59 WIB. 

Berikut ini dia cara daftar akun Kartu Prakerja:

1. Masuk ke situs www.prakerja.go.id dan buat akun. 
2.. Masuk ke akunmu, verifikasi KTP, isi data diri, dan nomor hp. 
3. Mengisi pernyataan pendaftar dan menyelesaikan tes yang ada. 
4. Gabung gelombang 66 dan kamu akan terdaftar di Kartu Prakerja. 
5. Menyambungkan akun DANA kamu untuk bisa langsung terkirim penerimaan insentif sebanyak Rp4.2 juta. 
6. Selamat mengikuti pelatihannya. 

Lalu, bagaimana cara menyambungkan akun DANA ke Kartu Prakerja? Begini caranya: 

1. Buka website www.prakerja.go.id, kemudian pilih "Sambung Rekening". 
2. Klik "DANA" dan klik "Sambungkan". 
3. Konfirmasi nomor HP di DANA dan masukan PIN DANA. 
4. Selesai sudah dan insentif akan dikirimkan setelah menyelesaikan pelatihan. 

Berita Terkait

News Update