Tips dan Trik Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 66 untuk Raih Saldo DANA Gratis Rp700 Ribu

Jumat 19 Apr 2024, 20:37 WIB
Tips dan Trik Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 66 untuk Raih Saldo DANA Gratis Rp700 Ribu (Foto: Pinterest/Farida Fakhira)

Tips dan Trik Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 66 untuk Raih Saldo DANA Gratis Rp700 Ribu (Foto: Pinterest/Farida Fakhira)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pendaftaran untuk Program Kartu Prakerja Gelombang 66 telah resmi dibuka hari ini, Jumat 19 April 2024, setelah pengumuman baru-baru ini.

Bagi setiap individu yang belum sempat mendaftar, pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 66 kini dapat diakses melalui akun Instagram resmi Prakerja.

Peserta yang tidak berhasil pada Program Kartu Prakerja Gelombang 65 dapat mengakses kembali akun dashboard Prakerja Gelombang 66 mereka dan memilih opsi untuk bergabung dengan gelombang baru dengan mengklik tombol yang tersedia.

Agar dapat mendaftar, persiapkan diri Anda untuk pengajuan kartu program Kartu Prakerja gelombang 66 yang telah resmi dibuka pada hari ini, 19 April 2024.

Adapun syarat dan ketentuan yang perlu Anda ketahui untuk bisa daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 66 dan mendapatkan saldo DANA gratis senilai Rp700.000 dari pemerintah adalah sebagai berikut.

Syarat Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 66 

1. Buat akun dengan memasukkan alamat email dan password.

2. Verifikasi KTP dan KK dengan memasukkan 16 digit NIK, 16 digit KK dan tanggal lahir kamu.

3. Isi data diri Anda.

4. Unggah foto e-KTP.

5. Scan wajah dengan cara mengedipkan mata.

6. Jawab pertanyaan tentang alasan mengikuti Kartu Prakerja.

7. Isi pertanyaan mengenai pelatihan yang diminati dan keterampilan.

8. Verifikasi nomor HP kamu yang masih aktif.

9. Isi pernyataan pendaftar sesuai kondisi Anda.

10. Ikuti Tes Kemampuan Dasar (TKD).

Itu dia 10 langkah awal yang perlu diikuti untuk memastikan Anda lolos verifikasi data pribadi saat mendaftar program Kartu Prakerja Gelombang 66 dan meraih kesempatan klaim saldo DANA gratis langsung cair.

Harap diingat bahwa pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 66 hanya bisa dilakukan secara pribadi tanpa campur tangan dari orang lain. Proses ini dapat dilakukan dari kenyamanan rumah Anda dengan menggunakan ponsel dan kuota internet.

Lantas, apa langkah selanjutnya dalam melakukan proses pendaftaran untuk kartu Prakerja gelombang 66? Simak informasi lengkapnya yang telah POSKOTA rangkum di bawah ini.

Anda perlu menjalani Tes Kemampuan Dasar (TKD)/Soal Kemampuan Belajar (SKB) melalui situs resmi Kartu Prakerja sebagai bagian dari proses pendaftaran. Pertanyaan dalam tes ini tidak boleh dibagikan secara luas.

Tes tersebut merupakan bagian wajib dalam proses pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 66 yang harus Anda selesaikan. Selanjutnya, hal yang paling penting untuk dicatat oleh calon pendaftar Kartu Prakerja gelombang 65 adalah sebagai berikut ini.

  1. Sebelum menyambungkan rekening bank atau e-money, pastikan jika rekening bank/e-money kamu masih aktif.
  2. Pastikan jika rekening bank dalam mata uang Rupiah.
  3. Nomor rekening bank/e-money kamu merupakan atas nama kamu sendiri yang sesuai dengan KTP atau sesuai dengan terdaftar di Kartu Prakerja dan menggunakan NIK yang sama dengan NIK yang terdaftar di Kartu Prakerja.
  4. Jika memilih e-money, pastikan kamu telah mempunyai akun e-money di salah satu mitra kami (OVO, LinkAja, GoPay dan DANA);
  5. Pastikan nomor HP yang teregistrasi di Kartu Prakerja merupakan nomor telepon akun e-money kamu.
  6. Akun e-money kamu sudah di-upgrade atau akun e-money yang KYC (verifikasi KTP & swafoto).

Setelah calon peserta mengikuti semua langkah dalam proses pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 66, langkah terakhir adalah memeriksa pesan di dashboard akun Kartu Prakerja mereka dan mengklik opsi "gabung gelombang".

Disclaimer: Artikel ini disajikan semata-mata untuk memberikan informasi kepada pembaca mengenai perubahan kebijakan, jadwal pendaftaran, dan lain-lain, yang berada di luar tanggung jawab kami.

Untuk mendapatkan berita terbaru seputar saldo DANA Prakerja, serta informasi lainnya dengan cepat dan mudah, kamu bisa bergabung dengan saluran WhatsApp resmi milik poskota.co.id melalui tautan di bawah ini.

GABUNG DI SINI

Berita Terkait

News Update