JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program insentif Prakerja akan kembali dibuka usai dengan menawarkan saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 ke dompet digital.
Namun, agar dapat berhasil mengklaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif Prakerja ini, Anda perlu mempersiapkan strategi yang tepat.
Gelombang 66 Program Kartu Prakerja yang diselenggerakan oleh Pemerintah sendiri akan dibuka pada tanggal 19 April 2024 besok.
Jika dinyatakan lolos seleksi usai mendaftar Program Kartu Prakerja gelombang 66, Anda memiliki kesempatan mengikuti pelatihan keterampilan dan mendapatkan insentif berupa saldo DANA gratis senilai Rp700.000.
Selain itu, Program Kartu Prakerja juga memberikan kesempatan kepada peserta untuk memperluas jaringan dan meningkatkan keterampilan yang relevan dengan bidang pekerjaan yang diminati.
Dengan mengikuti pelatihan yang disediakan oleh Program Kartu Prakerja, peserta dapat meningkatkan kompetensi dan daya saing di pasar kerja yang semakin kompetitif.
Berikut adalah tips untuk klaim saldo DANA gratis sebesar Rp700.000 dari insentif Prakerja supaya langsung ditransfer ke dompet digital Anda.
1. Pastikan Memenuhi Syarat
Sebelum mengajukan klaim, pastikan Anda memenuhi semua persyaratan yang ditetapkan oleh pemerintah dan penyelenggara program Prakerja.
Biasanya, peserta harus telah menyelesaikan tahap pelatihan dalam program Prakerja dan telah diverifikasi sebagai peserta yang memenuhi syarat untuk menerima insentif.
2. Periksa Pengumuman Resmi