Saldo DANA Rp1 Juta Gratis dari BNI Langsung Cair ke Rekening Dompet Digital Jika Mengikuti Syarat Ini

Selasa 16 Apr 2024, 05:39 WIB
Klaim saldo DANA gratis ke dompet elektronik dengan top up dari BNI Mobile. (Foto: edit Poskota/Kamila Sayara)

Klaim saldo DANA gratis ke dompet elektronik dengan top up dari BNI Mobile. (Foto: edit Poskota/Kamila Sayara)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kamu beruntung dapat saldo DANA Rp1.000.000 gratis dari BNI yang bisa dicairkan langsung ke rekening dompet digital.

Peluang memperoleh sejumlah hadiah saldo DANA gratis kembali bisa kamu dapatkan saat ini.

Hanya mengikuti promo DANA yang bekerjasama dengan BNI, kamu bisa memenangkan voucher belanja hingga saldo DANA gratis.

Promo ini sangat mudah diikuti oleh seluruh pengguna DANA di Indonesia.

Kendati demikian, promo ini hanya dapat diikuti oleh nasabah BNI yang juga memiliki akun dompet digital DANA.

Pasalnya, untuk mengikuti promo ini kamu harus melakukan top up atau isi ulang saldo lewat BNI Mobile Banking.

Setelah memenuhi sejumlah persyaratan yang ditentukan, baru kamu bakal memiliki peluang terpilih menjadi pemenang.

Akan ada 10 pengguna beruntung yang namanya terpilih menjadi pemenang promo ini.

Masing-masing pemenang bakal mendapat hadiah senilai Rp1.000.000. 

Apabila dijumlahkan, total hadiah yang dikeluarkan DANA untuk promo ini sebesar Rp10.000.000. 

Namun, untuk bisa terpilih sebagai pemenang tentu saja kamu harus mengikuti sejumlah persyaratan yang ditetapkan.

Berita Terkait
News Update