JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berburu saldo DANA gratis menjadi kegemaran baru di kalangan netizen yang giat mencari penghasilan tambahan.
Mendapatkan saldo gratis tentu merupakan hal menyenangkan, apalagi dimenangkan dari sebuah permainan.
Saat ini, ada begitu banyak situs dan aplikasi penghasil uang yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan saldo DANA gratis.
Cuma lewat handphone, kamu hanya perlu mengerjakan berbagai tugas dan misi yang berikan pihak penyedia reward.
Namun, bagaimana jika sudah mendapatkan saldo DANA gratis di sebuah aplikasi atau situs tetapi akun DANA sedang dibekukan?
Sebelum mengatasi kendala semacam itu, kamu perlu tahu terlebih dulu ciri-ciri akun DANA kamu sedang dibekukan, antara lain:
• Transaksi ditolak
• Ada pemberitahuan di aplikasi ataupun email berisi informasi bahwa akun DANA kamu dibekukan
• Muncul pemberitahuan terkait pelanggaran
• Ada verifikasi tambahan
Lalu, bagaimana cara untuk mengatasi akun DANA yang dibekukan? Berikut solusinya:
1. Melaporkan Keluhan ke DIANA (Asisten Digital DANA)
Melansir dari laman resmi Help Center DANA Indonesia, apabila akun DANA dibekukan, maka pengguna dapat segera mengirim keluhan ke DIANA (Asisten Digital DANA).
Layanan DIANA tersedia nonstop 24 jam di setiap harinya untuk membantu menjawab pertanyaan maupun kendala seputar transaksi maupun seputar akun DANA.
2. Menghubungi Layanan Pelanggan/Call Center DANA
Hal yang bisa dilakukan berikutnya yakni dengan menghubungi layanan pelanggan (call center DANA) untuk melakukan keluhan atau pengaduan lainnya terkait masalah akun DANA dibekukan.
Adapun pengguna yang akun DANA dibekukan dapat menghubungi customer service di nomor 1500 445 atau di email [email protected]. Layanan pelanggan resmi DANA tersebut juga hadir 24 jam.
Itulah beberapa langkah yang bisa kamu ambil jika akun DANA dibekukan supaya ketika punya saldo DANA gratis yang akan diklaim, uangnya bisa ditransfer dengan lancar.(*)