Australia vs Yordania Imbang, Timnas Indonesia Wajib Lucuti Qatar demi Puncak Klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024

Senin 15 Apr 2024, 22:52 WIB
Timnas Indonesia berpeluang memuncaki klasemen sementara Grup A Piala Asia U-23 2024, menyusul hasil imbang Australia vs Yordania. (X/@FootballAUS)

Timnas Indonesia berpeluang memuncaki klasemen sementara Grup A Piala Asia U-23 2024, menyusul hasil imbang Australia vs Yordania. (X/@FootballAUS)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Australia dan Yordania berakhir tanpa gol. Dengan begitu, Timnas Indonesia berpeluang menduduki puncak.

Pertandingan antara Australia dan Yordania tersaji di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar pada Senin, 15 April 2024.

Meski mendominasi jalannya 90 menit pertandingan, kesebelasan Negeri Kangguru gagal mengkonversi peluang menjadi gol.

Australia berhasil mencatatkan 13 percobaan tendangan, tetapi hanya dua yang tepat sasaran.

Sementara Yordania hanya melepaskan tiga percobaan saja, dua di antaranya tepat ke gawang Australia.

Dengan hasil pertandingan Australia vs Yordania, peluang Timnas Indonesia mencapai puncak klasemen sementara terbuka lebar.

Timnas Indonesia bertanding kontra tuan rumah Qatar di Jassim bin Hamad, Al Rayyan pada Senin, 15 April 2024 pukul 22.30 WIB.

Syaratnya, pasukan Shin Tae-yong wajib meraih poin penuh untuk menduduki posisi teratas klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024.

Klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024

  1. Australia (1 poin)
  2. Yordania (1 poin)
  3. Indonesia (0 poin)
  4. Qatar (0 poin)

Klik link live streaming ini untuk menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia melawan Qatar malam ini.

Dapatkan berita pilihan editor dan informasi menarik lainnya di saluran WhatsApp resmi Poskota.co.id. GABUNG GRATIS DI SINI.

Berita Terkait

News Update