Bocoran Sinopsis Cinta Tanpa Karena 13 April 2024: Ada Musuh Baru, Nuna dalam Bahaya

Sabtu 13 Apr 2024, 17:28 WIB
Sinopsis Cinta Tanpa Karena 13 April 2024 (Youtube/RCTI)

Sinopsis Cinta Tanpa Karena 13 April 2024 (Youtube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sinopsis Cinta Tanpa Karena yang tayang di stasiun televisi RCTI tak boleh ketinggalan untuk disimak dan wajib diikuti oleh para penggemar sinetron ini. 

Sinopsis Cinta Tanpa Karena dari hari ke hari menyajikan cerita yang selalu menarik untuk diikuti perkembangannya sehingga penonton bisa mendapatkan gambaran keseluruhan ceritanya. 

Maka dari itu, sebelum menyaksikan episode terbaru, para penonton harus menyimak lebih dulu sinopsis Cinta Tanpa Karena 13 April 2024. 

Sinopsis Cinta Tanpa Karena episode 13 April 2024 kemungkinan akan menyoroti Nuna yang berada dalam bahaya karena kemunculan musuh baru Dipta.

Sebelumnya, Dipta masih berusaha membujuk Nuna untuk memaafkannya karna sempat membohongi Nuna. 

Nuna yang sudah mengetahui Dipta masih bergabung sebagai aparat, merasa sangat kecewa sudah dibohongi. 

Dipta lantas mengakui rahasianya kepada Nuna dan memintanya untuk memaafkan dirinya.

Pasalnya, Dipta juga tidak bisa jika harus melepaskan pekerjaannya sebagai aparat begitu saja. 

Bagaimana pun juga, Dipta sudah bergabung dengan aparat sangat lama, sehingga ia tidak bisa meninggalkan pekerjaannya ini. 

Kendati demikian, jika Dipta masih bergabung sebagai aparat bakal ada banyak musuh baru yang mengincarnya.

Seperti, musuh terbarunya bernama Ganet yang seorang kepala teroris dan sedang menargetkannya selama ini.

Berita Terkait
News Update