JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Hari Raya Idul Fitri 2024 tidak selalu diisi dengan makan ketupat, rendang, opor, dan sebagainya. Ternyata di Hari Raya Idul Fitri, bakso juga menjadi pilihan banyak orang untuk memuaskan perut.
Salah satu kota yang terkenal dengan bakso enak dan murahnya adalah Bandung. Di Bandung ada begitu banyak tempat makan bakso yang enak.
Untuk kamu yang tengah mencari tempat makan bakso enak di Bandung patut membaca artikel ini.
Berikut adalah 5 tempat makan bakso enak di Bandung untuk Hari Raya Idul Fitri:
1. Bakso Rusuk Joss
Rekomendasi pertama ada Bakso Rusuk Joss yang berlokasi di Jl. Sadakeling No. 23, Burangrang, Bandung.
Tidak hanya menjual bakso biasa, Bakso Rusuk Joss menyediakan berbagai pilihan bakso, mulai dari bakso lava, bakso buaya, bakso pizza, dan masih banyak lagi.
Harga yang ditawarkan juga cukup murah, berkisar Rp50.000-75.000 per orang.
2. Baso Urat Saturnus
Orang Bandung pasti sudah tidak asing lagi dengan Baso Urat Saturnus yang berlokasi di Jl. Saturnus Raya No. 50, Margahayu, Bandung.
Memang varian baso di sini tidak sebanyak di toko lain, tetapi rasa auntentik baso Bandung masih sangat terjaga.
Selain itu, Baso Urat Saturnus juga menjual es campur yang cocok disantap dengan bakso.
Kisaran harganya sekitar Rp50.000 per orang.
3. Mie Baso Akung
Berikutnya ada Mie Baso Akung yang sudah terkenal hingga satu Indonesia karena kelezatannya.
Mie Baso Akung berlokasi di tempat yang cukup strategis, di Jl. Lodaya No. 123 - 125, Burangrang, Bandung.
Makanan yang wajib dipesan di Mie Baso Akung adalah mie yamin + baso yang dibanderol sekitar Rp30.000 sampai Rp60.000.
4. Bakso Cuanki dan Batagor Serayu
Untuk kamu yang saat Idul Fitri 2024 akan ke Bandung wajib mencoba Bakso Cuanki dan Batagor Serayu.
Bakso Cuanki dan Batagor Serayu berlokasi di Jl. Serayu No. 2, Riau, Bandung.
Tak hanya menyediakan bakso, toko ini juga menjual cuankie dan batagor yang terkenal di Bandung.
Kisaran harganya cukup murah, hanya Rp40.000 sampai Rp60.000.
5. Bakso Semar Asli
Bakso Semar Asli bertempat di Jl. Cihampelas No. 68, Cihampelas, Bandung. Di sini kamu bisa menyantap berbagai pilihan bakso, mulai dari bakso halus, urat, telur, daging, dan sebagainya.
Kisaran harga Bakso Semar Asli juga cukup murah hanya Rp18.000-50.000 saja.
Itulah 5 rekomendasi tempat makan bakso enak di Bandung.