JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bahagianya mendapat saldo dana gratis Rp700.000 dari pemerintah bukan dari aplikasi penghasil uang. Cuan masuk dompet elektronik tersebut bersumber dari program Kartu Prakerja.
Saldo dana tersebut langsung ditransfer ke rekening dompet elektronik kamu yang sebelumnya dinyatakan lolos daftar Kartu Prakerja gelombang 65.
Prakerja resmi mengumumkan tanggal pencairan saldo dana prakerja Rp700.000 pada Rabu, 17 April 2024.
Artinya, kamu bisa klaim saldo dana gratis dari Prakerja sepekan setelah lebaran Idul Fitri 2024, yang jatuh pada Rabu, 10 April 2024.
Namun, ada syarat yang harus dipenuhi peserta yang dinyatakan lolos Kartu Prakerja gelombang 65.
Kamu harus mengambil pelatihan yang sesuai minat dan merampungkan pelatihan tersebut dengan mengerjakan pre-test dan post-test. .
Paket pelatihan tersebut bisa kamu ikuti dengan membelinya terlebih dahulu. Tenang saja meski terkesah harus mengeluarkan uang tapi pada dasarnya gratis kok.
Pasalnya, setelah kamu dinyatakan lolos Prakerja gelombang 65, akun kamu akan berisi uang Rp3,5 juta yang khusus dipakai untuk membeli paket pelatihan.
Setelah pelatihan selesai dilalui, kamu akan mendapat sertifikat juga loh.
Insentif Prakerja yang bisa kamu cairkan sebesar Rp600.000. Namun, kamu akan mendapat tambahan pundi saldo dana gratis senilai Rp100.000 sebagai hadiah pengisian survei evaluasi.
Cuan senilai Rp700.000 tersebut akan kamu dapatkan tidak hanya bagi peserta gelombang 65 saja, melainkan juga untuk gelombang 64, dan 63 yang belum juga dapat transferan insentif meski sudah merampungkan kewajiban sebagai peserta Prakerja.