ADVERTISEMENT

Kelelahan Seusai Tangani Kebakaran Kantor LBH Jakarta, Petugas Damkar Meninggal Dunia

Senin, 8 April 2024 17:35 WIB

Share
Ilustrasi petugas damkar. (Unsplash.com/Joachim Pressl)
Ilustrasi petugas damkar. (Unsplash.com/Joachim Pressl)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) DKI Jakarta meninggal dunia seusai memadamkan api di Kantor LBH Jakarta-YLBHI pada Minggu, 7 April 2024.

Petugas damkar tersebut diketahui bernama Samsul Triatmoko selaku Satgas Gulkarmat Kelurahan Johar Baru, Jakarta Pusat.

Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan mengatakan petugas meninggal dunia karena kelelahan menjinakan api di Kantor LBH Jakarta, Jalan Diponegoro, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

"Kelelahan pascakebakaran, kejadiannya setelah pemadaman dinyatakan selesai dan aman," kata Satriiadi kepada wartawan pada Senin, 8 April 2024.

Berdasarkan informasi dari Instagram Dinas Gulkarmat Provinsi DKI Jakarta (@humasjakfire), korban meninggal di RSCM pada Senin, 8 April 2024.

Diberitakan Poskota.co.id sebelumnya, Kantor LBH Jakarta-YLBHI terbakar pada Minggu, 7 April 2024 sekitar pukul 22.00 WIB. Namun penyebab kebakaran belum terkuak.

"Belum diketahui penyebab pasti kebakaran," kata Direktur LBH Jakarta, Citra Referandum melalui siaran pers pada Senin, 8 April 2024.

Citra menuturkan, seorang pedagang pecel lele di sekitar lokasi kejadian bernama Wasiatun yang mendengar suara ledakan sebanyak tiga kali.

"Dan percikan api yang diduga berasal dari AC lantai 2 Gedung," katanya. "Dari ledakan ini kemudian muncul kobaran api yang langsung menjalar ke lantai 2 dan 3 gedung," ucapnya melanjutkan.

15 menit kemudian, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) tiba di lokasi untuk memadamkan api. (Pandi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT