SIMPEL BANGET! Lakukan 7 Cara Ini untuk Mencegah Kedatangan DC Pinjol

Jumat 05 Apr 2024, 22:55 WIB
Menyusun rencana keuangan adalah salah satu dari 7 cara yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kedatangan DC pinjol. (Pexels)

Menyusun rencana keuangan adalah salah satu dari 7 cara yang dapat Anda lakukan untuk mencegah kedatangan DC pinjol. (Pexels)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Meminjam uang dari aplikasi pinjol akan membuat Anda rentan didatangi oleh dc pinjol. Bila Anda ingin hidup tenang dan jauh dari gangguan saat berhutang di pinjol, Anda dapat melakukan 7 cara berikut untuk mencegah kedatangan dc pinjol.

1. Susun Rencana Keuangan

Menyusun rencana keuangan akan membuat Anda mengetahui detail besaran pengeluaran dan pemasukan. 

Dengan begini, Anda akan bisa memangkas pengeluaran yang tidak perlu dan menyimpan cukup uang untuk melunasi hutang pinjol. Kedatangan dc pinjol pun dapat Anda cegah.

2. Pahami Ciri Dc Hendak Datang ke Rumah

Anda harus mengetahui ciri dc pinjol yang hendak datang ke rumah agar Anda bisa mempersiapkan diri untuk menghindari mereka.

Dua tanda awal dc pinjol akan datang yaitu memberi pemberitahuan ketika Anda galbay dan terus menghubungi kondar maupun diri Anda.

Ingatlah bahwa dc pinjol tidak akan menginformasikan kedatangan mereka kepada nasabah.

3. Jangan Galbay Pinjol

Penyebab utama dc pinjol datang ke rumah adalah nasabah tidak mampu melunasi hutang alias galbay, entah karena mengalami masalah ekonomi atau sengaja galbay.

Melunasi hutang tepat waktu adalah cara terbaik dan termudah agar Anda terhindar dari kedatangan dc pinjol.

Berita Terkait

News Update