JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menempuh perjalanan mudik lebaran dengan menggunakan kendaraan pribadi harus dibarengi dengan kondisi kendaraan yang baik.
Satu yang pasti harus dilakukan sebelum melakukan perjalanan jauh mudik lebaran adalah mengecek kondisi fisik kendaraan Anda.
Dari mesin hingga ban harus benar-benar prima. terlebih ban akan mengambil peran besar dalam perjalanan mudik lebaran Anda.
Pasalnya, kondisi ban mobl yang kurang prima bisa menyebabkan masalah di tengah-tengah perjalanan Anda.
Berikut adalah tips cara mengecek kondisi ban mobil sebelum hendak menempuh perjalanan jauh mudik lebaran:
1. Tekanan ban yang sesuai
Memastikan tekanan angin ban yang tepat sangatlah penting. Tekanan yang terlalu rendah dapat membuat pengendali mobil menjadi limbung pada kecepatan tinggi, serta mengurangi efisiensi BBM ketika berkendara.
Sebaliknya, tekanan yang terlalu tinggi dapat mengakibatkan ban terasa lebih keras serta aus lebih cepat pada bagian tengah.
Periksalah tekanan angin ban menjelang perjalanan mudik dan pastikan sesuai dengan rekomendasi produsen kendaraan, yang dapat dilihat pada label yang ditempelkan di pilar pintu pengemudi atau buku manual kendaraan.
2. Ban dalam kondisi prima
Jika melihat adanya tanda-tanda kerusakan ban mobil seperti tapak yang mulai aus, timbul keretakan maupun benjolan pada dinding ban, serta sudah terlalu banyak tambalan akibat ban bocor, itubisa jadi merupakan tanda-tanda ban perlu diganti.