JADWAL Baru Pencairan Insentif Saldo DANA Prakerja Rp600.000, Catat Tanggalnya

Jumat 05 Apr 2024, 22:08 WIB
Jadwal baru pencairan insentif saldo DANA Prakerja Rp600.000. (Poskota/Firman Wijaksana)

Jadwal baru pencairan insentif saldo DANA Prakerja Rp600.000. (Poskota/Firman Wijaksana)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pencairan insentif Prakerja Rp600.000 bagi yang telah menyelesaikan pelatihan yang bisa ditukar dengan saldo DANA mengalami perubahan jadwal.

Pihak Prakerja telah mengumumkan jadwal baru pencairan insentif. Jadi bagi kamu yang tengah menunggu proses pencairan ke rekening atau dompet digital seperti DANA, perhatikan pengumuman penting ini.

Melalui akun Instaram resmi Prakerja, ada penyesuaian operasional yang dilakukan saat libur Idul Fitri 2024.

"Perhatikan yuk 2 perubahan dalam operasional Prakerja selama periode Idul Fitri 2024. Untuk kamu yang memiliki jadwal pencairan insentif selama periode libur, jangan khawatir ya," tulis akun Prakerja, Jumat, 5 April 2024.

Insentif akan tetap dicairkan saat operasional kembali normal. Lalu berapa lama operasional Prakerja libur?

Kamu hanya perlu bersabar untuk menunggu proses pencairan. Prakerja tetap menjanjikan untuk mengirimkan insentif setelah libur lebaran usai.

Berikut jadwal penyesuaian penyaluran insentif Prakerja:

- 6-16 April 2024 penyaluran insentif libur sementara

- 17 April 2024 penyaluran insentif dilanjutkan kembali

Selama 10 hari ke depan dimulai dari Sabtu, 6 April 2024, penyaluran insentif akan dihentikan sementara.

Jadi buat kamu yang dijadwalkan akan menerima insentif di tanggal 6-16 April, kamu belum bisa menerima uang Rp600.000.

Berita Terkait
News Update