Aksi Begal di Depok Kian Meresahkan, Pelaku Gasak Tas Emak-emak di Cimanggis Depok

Rabu 03 Apr 2024, 16:34 WIB
Potongan gambar detik-detik ibu rumah tangga sedang membawa motor menjadi korban pembegalan tas oleh laki-laki mengendarai motor. (Dok viral di Infodepok.id)

Potongan gambar detik-detik ibu rumah tangga sedang membawa motor menjadi korban pembegalan tas oleh laki-laki mengendarai motor. (Dok viral di Infodepok.id)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Mendekati lebaran aksi kejahatan jalanan  (street crime) begal, semakin meresahkan. 

Aksi tersebut kembali terjadi yang menimpa emak-emak yang tengah mengendarai sepeda motor sambil membonceng anaknya di Jalan Nurul Hikmah 1 RT 006/ RW 011, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Selasa 2 April 2024 pagi.

Kapolsek Cimanggis Kompol Judika Sinaga mengatakan, korban yang diketahui bernama Nurbaiti (36) menjadi sasaran begal tas di jalan. 

Pelaku seorang laki-laki mengendarai sepeda motor mencoba memepet korban di jalan dan langsung membegal tas korban.

"Kejadian sekitar pukul 07.30 WIB, pertama kali kasus ini viral di media sosial instagram. Sehingga anggota langsung cek TKP," ujar Kompol Judika didampingi Rabu 3 April 2024.

Berdasarkan hasil keterangan korban, tas yang sedang ditaruh si bagian stang motornya, tiba-tiba dirampas pelaku.

"Dalam kasus kejahatan jalanan ini kita sudah memeriksa dua orang saksi termasuk korban dan warga. Pelaku berhasil membawa kabur tas berisikan HP dan uang tunai sejumlah Rp 1 juta," ungkapnya.

Judika mengungkapkan untuk pelaku masih dalam penyelidikan.

"Masih kita lidik untuk pelaku. Anggota masih mencari barang bukti seperti rekaman kamera cctv yang bisa menjadi petunjuk ke pelaku," katanya. (Angga)

Berita Terkait
News Update