JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja 2024 akan memasuki gelombang 66 dalam waktu dekat.
Meski belum diketahui pasti kapan tanggal pasti dibukanya Prakerja gelombang 66, tetapi bagi kamu yang ingin mendapat insentif saldo DANA gratis dari Pemerintah harus siap-siap.
Seperti diketahui, Kartu Prakerja adalah program dari Pemerintah untuk memberikan bantuan atau manfaat kepada para pencari kerja.
Selain mendapat insentif uang yang bisa ditukar menjadi saldo DANA gratis, para peserta juga berkesempatan mendapat banyak manfaat lainnya dalam program ini.
Melalui pelatihan Prakerja, peserta bisa menambah pengetahuan baru, mempertajam skill, serta mengasah keterampilan mereka.
Namun, untuk lolos seleksi pendaftaran, seringkali banyak kendala yang dialami oleh calon peserta.
Berikut ini adalah beberapa kendala umum yang harus diwaspadai karena bisa menjadi celah yang bikin kamu gugur saat pendaftaran Prakerja.
Kendala Teknis:
- Koneksi internet: Koneksi internet yang tidak stabil atau lambat dapat menyebabkan proses pendaftaran terhambat atau gagal.
- Situs web Prakerja: Terkadang situs web Prakerja mengalami gangguan teknis, sehingga tidak dapat diakses.
- Aplikasi Prakerja: Jika menggunakan aplikasi Prakerja, mungkin terdapat error atau bug yang menyebabkan proses pendaftaran terhambat.