JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bank Rakyat Indonesia (BRI) membagikan berita saldo DANA gratis bagi para nasabah setia.
Saldo DANA gratis tersebut bernilai Rp400.000 yang bisa cair ke dompet elektronik pemenang tanpa potongan admin.
Adapun uang gratis ratusan ribu ini bisa didapatkan pengguna BRI hingga batas waktu 30 April 2024.
Lakukan klaim saldo DANA ini sebelum promo berakhir atau kuota peserta sudah terisi penuh.
Cara Klaim Uang
Promo ini berlaku bagi pengguna BRI yang sudah memiliki mobile banking BRImo, bukan aplikasi penghasil uang.
Kamu bisa menemukan aplikasi BRImo di Google Play, App Store, dan Huawei Store. Unduh dan pasang pada perangkat kamu.
Jika sudah terpasang, pastikan kamu sudah terdaftar sebagai pengguna aplikasi BRImo supaya bisa melanjutkan tahapan lain.
Berikut cara membuka rekeing BRI dan memiliki akun BRImo secara mudah dan instan melalui hp:
- Klik menu 'Belum punya akun', lalu 'Buka rekening'
- Pilih jenis tabungan BRI sesuai kebutuhan
- Isi data diri dan foto KTP
- Cek kode verifikasi yang terkirim via SMS
- Rekam wajah dan masukan tanda tangan secara digital untuk proses verifikasi
- Setor dana awal sesuai nominal yang diminta
- Akses link yang terkirim via SMS untuk menyelesaikan verifikasi
Jika aplikasi sudah terpasang dan akun telah terbuat, kamu harus melakukan transaksi Top Up saldo DANA sebanyak mungkin.
Namun sebaiknya kamu harus menyesuaikan dengan kondisi finansial. Jangan memaksakan diri demi hadiah promo ini.