BEKASI,POSKOTA.CO.ID - Ledakan yang terjadi di gudang amunisi daerah (Gudmurah) Kodam Jaya, Ciangsana, Bogor merobohkan plafon gypsum rumah warga di Kelurahan Cikiwul, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi.
Peristiwa ini dialami rumah warga RT 01 RW 06 bernama Eni (32).
Ledakan yang terjadi berulang kali tersebut merobohkan plafon gypsumnya hingga jatuh berantakan.
"Kondisi udah kayak gitu (list gypsum) berantakan, copot," keluh Eni kepada wartawan, Minggu 31 Maret 2024.
Menurut Eni, ledakan pertama terjadi saat berbuka puasa tiba pada pukul 18.05 WIB.
Dirinya langsung keluar rumah saat bunyi ledakan pertama. Namun dikatakan Eni, bunyi ledakan selanjutnya jauh lebih dahsyat daripada awal.
"ledakan pertama gak begitu kencang, kesananya lebih kencang lagi, awal pelan saya kaget itu langsung lari pintu gak ke kunci," bebernya.
Eni bersama sang suami dan balitanya langsung mengungsi ke wilayah Ciketing Udik hingga beberapa jam.
Tepatnya pada Minggu 31 Maret 2024 pukul 02.00 WIB, ia bersama keluarganya memutuskan untuk kembali kerumah untuk melihat situasi.
Nahas, plafon gypsum ruang keluarga sepanjang dua meter sudah jatuh dilantai rumah.
"List gypsum rusak kurang lebih dua meter, kalau kerugian gak nyampe jutaan lah," keluh Eni.
Ia berharap pihak TNI dapat memberikan ganti rugi yang setimpal.
"Ya saya senang aja sedikit banyak saya terima," pungkasnya. (Ihsan Fahmi).