Ini 10 Tanda Anda Berkepribadian Lone Wolf. Melebihi Introvert! 

Sabtu 30 Mar 2024, 22:26 WIB
Ternyata ada jenis kepribadian yang melebihi introvert, yakni lone wolf. Baca artikel ini untuk mengetahui 10 tanda kepribadian ini! (Poskota)

Ternyata ada jenis kepribadian yang melebihi introvert, yakni lone wolf. Baca artikel ini untuk mengetahui 10 tanda kepribadian ini! (Poskota)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kepribadian introvert ditandai dengan kecenderungan menyendiri. Tapi ternyata ada jenis kepribadian yang melebihi introvert, yakni lone wolf. 

Dalam psikologi, istilah lone wolf atau 'serigala penyendiri' adalah jenis kepribadian tertutup. Orang dengan kepribadian ini dapat memotivasi diri dan sangat fokus menyelesaikan tugasnya sendiri. 

Bila Anda menunjukkan 10 tanda ini, maka kemungkinan besar Anda adalah seorang lone wolf

1) Mendambakan Kesendirian

Walaupun introvert menikmati kesendirian, orang-orang berkepribadian lone wolf merasakan keinginan mendalam untuk menyendiri dan sering kali menganggap interaksi sosial terlalu menguras tenaga. 

2) Pendiam

Menjadi pendiam tidak selalu berarti pemalu atau kurang percaya diri. 

Bagi seorang lone wolf, menjadi pendiam berarti mendengarkan, mengamati, dan merenung, bukan kurang percaya diri atau pemalu.

Para lone wolf lebih suka berbicara ketika dirasa perlu dan bermakna. 

3) Bersosialisasi secara Selektif

Seorang lone wolf lebih suka interaksi dengan caranya sendiri.

Berita Terkait
News Update