JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kepada pengguna yang sudah terbiasa melakukan aktivitas belanja apapun di DANA, ini merupakan sebuah kesempatan besar untuk mendapatkan diskon Rp15.000.
Promo ini berlaku kepada seluruh jenis pembelian menggunakan layanan OneKlik dari BCA Mobile. Selain itu, diskon hingga Rp15.000 bisa didapatkan dengan menggunakan kartu debit BCA yang sudah terhubung di aplikasi DANA.
OneKlik merupakan sebuah fasilitas pembayaran yang termasuk dalam lingkup BCA, terutama BCA Mobile. Layanan ini memberikan pembayaran transaksi melalui aplikasi yang sudah bekerjasama dengan BCA.
Keuntungan menggunakan layanan ini adalah pembayarannya yang anti ribet, keamanan saldo terjamindan sudah terhubung dengan beragam aplikasi belanja online dan pembayaran. Salah satu aplikasinya adalah DANA.
Oleh karena itu, melalui DANA OneKlik sedang mengadakan promo diskon hingga Rp15.000 yang berlaku mulai dari 25 sampai dengan 27 Maret 2024.
Promo ini berlaku untuk semua jenis transaksi menggunakan layanan OneKlik di aplikasi DANA.
Minimal transaksi sebesar Rp200.000, maka Anda sudah bisa mendapatkan promo diskon. Promo ini hanya berlaku untuk 1 kali guna per akun selama periode berlangsung.
Penggunaannya hanya berlaku kepada 200 orang pertama setiap harinya selama masa periode.
Anda harus menggunakan kartu debit bank BCA yang memiliki 6 digit angka berawalan 601900. Promo juga tidak dapat digabungkan oleh akun atau pengguna lainnya.
- Cara mendapatkan promo
1. Buka aplikasi DANA pada hp Anda
2. Silahkan transaksi apapun seperti bayar tagihan listrik, air, pulsa, berbelanja kebutuhan pokok dan lain sebagainya
3. Pilih OneKlik atau rekening debit BCA sebagai metode pembayaran
4. Lakukan transaksi minimal Rp200.000
5. Lakukan pembayaran, Anda otomatis akan mendapatkan diskon Rp15.000 dari OneKlik BCA
Apabila promo tidak dapat digunakan, dapat dipastikan kuota pengguna promo telah habis atau masa periode telah selesai.