Link Cek Program BLT Mitigasi Risiko Pangan Maret 2024, Klaim Saldo DANA Gratis Rp 600.000 dari Pemerintah

Rabu 20 Mar 2024, 14:55 WIB
Link Cek Program BLT Maret 2024, Klaim Saldo DANA Gratis Rp 600.000 dari Pemerintah

Link Cek Program BLT Maret 2024, Klaim Saldo DANA Gratis Rp 600.000 dari Pemerintah

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali menggelontorkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp 600.000 kepada masyarakat miskin. Bantuan tersebut disalurkan langsung ke rekening atau saldo Dana penerima. 

BLT diberikan untuk mengurangi beban masyarakat akibat naiknya beberapa kebutuhan pokok. Selain itu program ini bertujuan untuk meningkatkan minat masyarakat  dalam berbelanja kebutuhan pokok. 

Bantuan ini berlangsung hingga sekarang bulan Maret 2024, besaran bantuan yang diberikan Rp 600.000 dari bulan Januari hingga Maret yang dibayarkan sekaligus selama tiga bulan. 

Terdapat 18,8 juta KPM yang telah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan sebelumnya tidak pernah mendapatkan bantuan sosial apapun dari pemerintah. 

Penasaran apakah kamu termasuk dari penerima BLT bulan ini? berikut adalah cara cek dan link program BLT Mitigasi Risiko Pangan 2024 

  • Buka website cekbansos.kemensos.go.id 
  • Isi wilayah penerima bantuan dengan mengisi kolom provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa atau kelurahan
  • Isi nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan KTP 
  • Masukan empat huruf kode yang tertera dalam kotak
  • Klik tombol Cari Data.   

Itulah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengecek program bantuan pemerintah berupa BLT sebesar Rp 600.000 yang bisa kamu klaim dengan rekening atau saldo Dana pribadimu. 

Tetap waspada terhadap segala penipuan yang ada, karena bantuan ini tidak dipungut biaya sepeserpun. 

Berita Terkait
News Update