Anda juga akan melalui proses verifikasi wajah atau Face Recognition (FR) saat reedem pelatihan, sebelum memulai sesi pelatihan selanjutnya, dan sebelum mengikuti post-test.
Tujuannya untuk memastikan Anda benar-benar memgikuti pelatihan dan tidak diwakili oleh orang lain.
Bila Anda memerlukan penjelasan lebih, Anda bisa menghubungi Prakerja melalui layanan Contact Center Prakerja dengan nomor 08001503001 atau memanfaatkan fitur Live Chat pada situs resmi Prakerja pada waktu operasional Senin-Minggu Pukul 08.00 - 20.00 WIB.
Anda juga dapat membuat pengaduan dengan mengisi Formulir Pengaduan di jam yang sama.
Demikian penjelasan mengenai hal-hal yang wajib Anda pahami sebelum mendaftar Program Kartu Prakerja Gelombang 65. Berhati-hatilah terhadap segala bentuk penipuan yang mengatasnamakan Prakerja. (B. J. C. Pietersz)