JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mendapatkan saldo DANA gratis tentu menjadi dambaan setiap orang selama bulan Ramadhan 2024 ini.
Berita saldo DANA gratis kini bertebaran di internet dengan berbagai cara dan metode berbeda-beda dari setiap penyedia layanannya.
Ada beberapa trik yang bisa diterapkan agar kamu bisa meraup cuan tambahan selama bulan Ramadhan 2024 ini.
Berikut adalah 3 cara mendapatkan saldo DANA gratis yang bisa kamu coba dengan secara mudah:
1. Manfaatkan Fitur DANA Kaget
Salah satu fitur yang sedang populer adalah DANA Kaget. Ini adalah cara resmi dari DANA untuk memberikan saldo gratis kepada penggunanya.
Bagi yang ingin mencoba, ada beberapa langkah yang perlu diikuti:
– Bergabunglah dengan berbagai grup di platform seperti Whatsapp, Telegram, Facebook, Instagram, dan Youtube yang sering membagikan tautan DANA Kaget.
– Ikuti petunjuk yang diberikan di grup tersebut untuk mendapatkan tautan khusus DANA Kaget.
– Buka tautan atau pindai kode QR DANA Kaget.
– Ikuti instruksi di dalamnya dan klaim saldo DANA yang tersedia.
2. Gunakan Fitur Request Money DANA
Jika mencari alternatif yang lebih langsung, fitur Request Money DANA bisa menjadi pilihan.