JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Berikut lima rekomendasi laptop gaming terbaik pada 2024. Harganya di bawah Rp15 jutaan saja.
Laptop gaming identik dengan desain yang khas. Namun pada rekomendasi kali ini, tetap mengedepankan spesifikasi sebagai pendompleng fungsi laptop.
Fitur seperti prosesor, penyimpanan hingga kekuatan baterai harus jadi pertimbangan utama ketika anda untuk menunjang kebutuhan saat bermain game.
Selengkapnya, ini lima rekomendasi laptop gaming terbaik pada 2024 dengan harga di bawah Rp15 jutaan sebagai berikut:
1. Lenovo Ideapad Gaming 3
Laptop gaming yang dilengkapi chipset AMD Ryzen 57534HS yang tangguh serta kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 2050 4GB GDDR6, sehingga laptop ini menawarkan visual tajam untuk gaming.
Kapasitas penyimpanan SSD M.2 2242 PCle sebesar 512 GB. Dengan layar 15.6 inch FHD dengan refresh rate 120HZ memastikan kemulusan anda saat bermain game. Harga laptop ini sebesar Rp9 jutaan.
2. Acer Nitro 5
Laptop gaming yang dilengkapi chipset kuat dan kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 3050 dapat menjadikan pengalaman bermain game semakin menarik.
Desain eye catching yang dilengkapi keyboard RGB menambah kesan mewah laptop ini.
Layar full HD sebesar 15,6 inch sehingga membuat tampilan pandangan game anda semakin luas. Anda bisa mendapatkan laptop ini seharga Rp11 jutaan.