7. Betawi
Masyarakat Betawi punya tradisi khusus yang dilakukan menjelang datangnya bulan suci Ramadhan.
Tradisi ini bernama Nyorok yang dilakukan dengan pembagian bingkisan berisi makanan pokok serta daging kepada keluarga dan kerabat.
Tujuan dari tradisi Nyorok adalah untuk menjalin silaturahmi pada keluarga dan kerabat sebelum menunaikan ibadah puasa.(*)