ADVERTISEMENT

Ratusan Warga Kampung Bekelir Keramas Massal di Sungai Cisandane, Tangerang

Senin, 11 Maret 2024 14:48 WIB

Share
Keramas massal di Tangerang (Veronica)
Keramas massal di Tangerang (Veronica)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Setiap daerah selalu memiliki tradisi yang dilakukan saat menjelang bulan suci Ramadhan. Diantaranya adalah warga Kampung Bekelir, Kelurahan Babakan, Kota Tangerang.

Dalam menyambut ramadhan, mereka selalu menggelar tradisi mandi keramas di Sungai Cisadane menyambut, terlebih pada bulan suci Ramadhan 1445 H.

Ratusan warga yang mengikuti tradisi turun temurun itu terdiri dari hingga orang tua. Mereka melakukan keramas massal ini pada Minggu (10/3) sekira pukul 16.00 WIB

Kegiatan mandi keramas dilakukan oleh warga dengan lebih dulu membasahi badan, dilanjutkan menggunakan sabun, serta shampo, lalu dibilas kembali dengan cara menceburkan diri ke Sungai Cisadane.

Ternyata tradisi ini pun diikuti dan dipantau langsung oleh Forum Komunikasi Pimpinan Kota (Forkopimkot) Tangerang, diantaranya Penjabat (Pj) Walikota Tangerang, Nurdin, BPBD Kota Tangerang hingga belasan personel anggota kepolisian Polsek Tangerang.

Pj Wali Kota Tangerang, Nurdin menyebut pihaknya menurunkan Dua buah perahu karet untuk mengawasi warga dan puluhan anak-anak yang mengikuti tradisi tersebut.

Pada dahulu kala, kata Nurdin, kegiatan mandi keramas dilakukan dengan menggunakan merang yang merupakan abu dari padi yang telah mengering dan dibakar.

Namun seiring kemajuan zaman, akhirnya tradisi tersebut menggunakan alat-alat mandi di masa saat ini, seperti sabun dan alat mandi lainnya.

"Keramas bersama adalah tradisi yang sudah mengakar betul di masyarakat Kota Tangerang karena diwariskan oleh leluhur kepada kita dalam menyambut bulan Ramadhan," ujar Nurdin, Senin (11/3/2024).

Selain untuk menyambut bulan Ramadhan, tradisi keramas memiliki nilai-nilai moral seperti menyucikan diri, jiwa dan fisik umat muslim sebelum menjalani ibadah puasa.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT