Spesifikasi Realme C55 NFC, HP yang Memiliki Dynamic Island Layaknya iPhone

Jumat 01 Mar 2024, 18:01 WIB
Spesifikasi Realme C55 NFC, HP yang Memiliki Dynamic Island Layaknya iPhone. Realme C55 Foto: Pinterest

Spesifikasi Realme C55 NFC, HP yang Memiliki Dynamic Island Layaknya iPhone. Realme C55 Foto: Pinterest

Meskipun berada di segmen kelas menengah ke bawah, ponsel ini dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan di kelasnya, terutama dari segi kamera.

Realme C55 NFC menampilkan konfigurasi kamera utama 64MP yang diharapkan memberikan pengalaman fotografi yang lebih memuaskan, dengan tambahan kamera monokrom 2MP.

Sementara itu, kamera depan Realme C55 memiliki resolusi 8MP. Baik kamera depan maupun belakang dapat merekam video hingga resolusi 1080p pada kecepatan 30fps.

Dalam hal daya tahan baterai, Realme C55 didukung oleh baterai berkapasitas 5000mAh yang mendukung pengisian daya cepat 33W. Perusahaan mengklaim bahwa pengisian daya dari 0 hingga 100 persen hanya memerlukan waktu 63 menit.

Fitur lain yang dimiliki termasuk Fingerprint (di samping), akselerometer, sensor cahaya, giroskop (virtual), sensor proximity, kompas, jack audio 3.5mm, serta UltraBoom Speaker dengan teknologi Dirac.

Harga terbaru Realme C55 per Februari 2024 adalah Rp 1.9 juta, dengan pilihan warna Rainy Night, Sunshower, dan Rainforest.

Berita Terkait

News Update