BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Kepolisian Polsek Cikarang Barat belum menemukan sosok pelaku perampasan sepeda motor hingga membuat wanita terseret ratusan meter di Underpass, Cibitung Bekasi.
Kapolsek Cikarang Barat, Kompol Gurnald Patiran mengatakan agar masyarakat bersabar menunggu hasil pengembangan.
"Masih dalam proses pengejaran ya pak, mohon waktu," ujar Kompol Gurnald Patiran saat dikonfirmasi, Jumat (1/3/2024) siang.
Lebih lanjut pemeriksaan saksi bahkan sudah dilakukan, sebanyak lebih dari tiga orang telah dipanggil.
Untuk memastikan lebih lanjut tentang sosok pelaku, ia kemudian mengambil rekaman video CCTV di sekitar lokasi.
"Perkembangannya nanti ya, pasti kami infokan, mohon di yah semoga cepat tertangkap," jelasnya.
Sebelumnya diberitakan korban terseret dari lokasi tempat kerjanya di tempat kursus stir mobil yang berlokasi di Jalan Raya Bosih No.18, Kelurahan Wanasari, Cibitung, Selasa (27/2/2024) siang.
Korban terseret sejauh 150 meter hingga jalan Underpass Cibitung Bekasi.
Sedangkan, sepeda motor yang dicuri oleh pelaku tersebut merupakan milik pengunjung tempat stir mobil. (Ihsan Fahmi)