Namun, bagi kamu yang belum memiliki dompet elektronik, terdapat opsi pencairan melalui rekening bank.
Adapun program yang digagas pemerintah, adalah Kartu Prakerja. Saat ini, program tersebut memasuki gelombang 63.
Prakerja gelombang 63 sejatinya sudah tidak menerima pendaftaran. Pendaftaran dibuka Jumat (23/2/2024) hingga Senin (26/2/2023).
Tidak perlu khawatir jika kamu tidak kebagian kuota pendaftaran, sebab gelombang selanjutnya bergulir pada Jumat (8/3/2024).
Program Kartu Prakerja ini diprediksi bakal terus berlangsung selama pemerintah hendak membantu masyarakat mengasah kemampuan.
Sebagai bahan persiapan, ikuti panduan berikut ini untuk memperoleh saldo DANA gratis Rp700.000 dari pemerintah:
- Akses situs resmi Kartu Prakerja
- Isi data diri sesuai KTP
- Unggah foto KTP
- Ikuti pelatihan Kartu Prakerja
- Tunggu pengumuman lolos lewat Dashboard
- Klaim insentif jika lolos rangkaian tes
Itulah cara memperoleh saldo DANA gratis Rp700.000 pemberian pemerintah dengan hanya bermodalkan KTP. Insentif tersebut meliputi dana pelatihan Rp600.000 dan pengisian survei Rp100.000.