JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 26 ruas jalan di wilayah DKI Jakarta terendam banjir pada Kamis (29/2/2024).
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, ruas jalan terendam seusai diguyur hujan deras.
Meneurut BPBD DKI Jakarta, berikut 26 ruas jalan di wilayah DKI Jakarta yang terendam banjir:
1. Jalan Manyar, Kelurahan Tegal Alur, Jakarta Barat
Ketinggian: 15 cm
2. Jalan Raya Prepedan, Kelurahan Kamal, Jakarta Barat
Ketinggian: 15 cm
3. Jalan Cempaka Putih Raya (Rumah Makan Shukaku), Kelurahan Cempaka Putih Barat, Jakarta Pusat
Ketinggian: 40 cm
4. Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Cempaka Baru, Jakarta Pusat
Ketinggian: 30 cm