JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak aplikasi download lagu MP3 gratis dengan mudah dan praktis berikut ini.
Sebagian di antara kamu pasti butuh untuk download lagu MP3 secara gratis, khususnya bagi yang bekerja sebagai konten kreator video atau editor video.
Sebab tidak afdol tampaknya kini mengunggah sebuah video ke media sosial (medsos) namun tidak dilengkapi dengan musik atau lagu. Karena itu, tidak bisa dipungkiri bahwa banyak yang membutuhkan aplikasi download lagu MP3 gratis.
Banyak aplikasi download lagu MP3 gratis yang dapat kamuy unduh melalui App Store dan Play Store. Aplikasi tersebut biasanya mencakup sebagai platform streaming musik online.
Namun perlu diingat, platform streaming musik online yang dapat download lagu MP3 gratis biasanya meminta pengguna untuk beralih ke akun premium terlebih dahulu agar bisa download lagu secara gratis.
Lantas, aplikasi apa saja yang dapat download lagu MP3 gratis dan bagaimana cara mengunduh lagunya? Simak selengkapnya berikut ini.
Download lagu MP3 Gratis dari Amazon Music
- Pastikan berlangganan Amazon Music pada perangkat
- Buka aplikasi Amazon Music
- Cari lagu yang ingin kamu download
- Klik ikon download untuk mendengarkan lagu secara offline
- Tunggu proses pengunduhan selesai
- Selesai, lagu siap didenarkan tanpa koneksi internet
Download lagu MP3 dari Spotify
- Berlangganan Spotify Premium terlebih dahulu
- Buka aplikasi Spotify pada perangkat
- Cari dan pilih lagu yang ingin kamu download
- Klik ikon unduh seperti tanda panah ke bawah untuk melakukan proses pengunduhan
- Tunggu proses pengunduhan selesai
- Selesai, lagu siap didengarkan secara offline
Download lagu dari Apple Music
- Buka aplikasi Apple Music pada perangkat iOS
- Tambahkan lagi, album, atau daftar putar ke perpustakaan di akun Apple Music milikmu
- Ketuk ikon tanda panah ke bawah atau lambang download di bagian atas album atau daftar putar
- Jika tidak menemukannya, silakan klik titik tiga horizontal dan pilih opsi ‘Unduh’ atau ‘Download
- Tunggu Proses pengunduhan lagu MP3 selesai
- Lagu siap didengarkan secra online
Download Lagu dari SoundCloud
- Kunjungi situs web SoundCloud.com
- Masuk ke akun SoundCloud. atau pilih buat akun jika belum memiliki akun SoundCloud
- Ketik judul lagu yang ingin kamu download di kolom pencarian
- Klik lagu yang ingin diunduh.
- Kamu bisa ketuk 'Download' secara langsung jika pengunggah konten mengizinkan kamu untuk mengunduhnya
- Tunggu hingga proses download selesai
Download lagu MP3 dari Deezer
- Download Deezer toko aplikasi pada perangkat
- Berlangganan Deezer Family atau Premium
- Buka aplikasi Deezer
- Cari lagu yang ingin diunduh
- Temukan opsi untuk mengunduh lagu pada lagu yang dipilih
- Aktifkan mode offline atau unduhan
- Tunggu proses pengunduhan selesai
- Selesai, lagu siap didengarkan tanpa koneksi internet